Untuk pertama kalinya ada laporan sebuah iPhone 4 terbakar saat digunakan. Situs
Boy Genius Report melansir, smartphone terbaru buatan Apple terbakar ketika sedang melakukan pengisian ulang baterai dari komputer melalui USB. Kejadian tersebut membuat sebagian kabel kabel USB meleleh dan meninggalkan bekas terbakar di sekitar konektornya.
Laporan tersebut disebut berasal dari sumber dalam AT&T. Setelah kejadian tersebut, pemilik iPhone 4 tersebut pergi ke pusat layanan AT&T dan menanyakan apakah kerusakan tersebut masih bisa diperbaiki atau tidak, meskipun dengan jelas bahwa iPhone tersebut tidak dapat diperbaiki. Pemilik berupaya minta ganti rugi atas kejadian yang menimpanya.
"iPhone terbaru itu yakni iPhone 4 terbakar ketika sedang melakukan pengisian ulang dari komputer melalui kabel USB yang mendukung perangkat tersebut. Pemiliknya ingin menukar iPhone terbakar tersebut dengan yang baru," tulis
Boy Genius Report.
Pemilik iPhone mengatakan bahwa iPhone 4 miliknya terbakar di sekitar antena dan bagian sekitarnya menjadi sangat panas. Menurut AT&T, Apple menyangkal kesalahan ada di pihaknya dan menyalahkan toko yang menjual telah memberikan kabel USB yang cacat dan tidak kompatibel. Namun, belum ada laporan resmi insiden tersebut.
Kejadian terbakar ini bukan hal yang pertama kalinya dialami oleh produk-produk keluaran Apple. Dalam beberapa tahun terakhir banyak kasus yang memberitakan bahwa produk Apple banyak menimbulkan panas yang berlebihan dan mengakibatkan terbakar. Maret lalu, seorang ibu menuntut Apple karena sebuah iPod Touch meledak di saku anaknya yang berumur 10 tahun dan mengakibatkan anak tersebut menderita luka bakar tingkat dua. Ledakan tersebut mengakibatkan material iPod Touch meleleh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar